Desa Sukarapih Menjadi Juara Umum Piala Bergilir Bupati Tingkat Kecamatan Tambelang

Desa Sukarapih Menjadi Juara Umum Piala  Bergilir Bupati Tingkat Kecamatan Tambelang
Desa Sukarapih Menjadi Juara Umum Piala Bergilir Bupati Tingkat Kecamatan Tambelang

Sport BekasiShortcut – Desa sukarapih Berhasil menjadi juara umum pada kegiatan piala bergilir bupati tingkat kecamatan Tambelang yang diikuti Oleh seluruh desa yang ada di kecamatan tambelang – Bekasi

Desa sukarapih menjadi juara pada kegiatan Piala bupati tingkat Kecamatan Tambelang yang diadakan oleh camat Tambelang. kegiatan ini diikuti oleh delapan tim diantaranya yaitu : Kecamatan Tambelang, Desa Sukarahayu, Desa Sukamantri, Desa Sukamaju, Desa Sukawijaya, Desa Sukarapih, Desa Sukabakti, dan Desa Sukaraja.

Cabang olah raga yang dilombakan ada tiga, yaitu badminton,voli dan sepak bola. Desa ini menjadi juara setelah menjadi juara 3 pada cabor Bulu tangkis dan menjadi juara 1 pada cabor Sepak bola serta Voli.

Hal ini tidak terlepas dari Kerjasama antara aparatur desa dan dukungan dari  bapak Acim selaku Lurah di Desa Sukarapih. Beliau berterimakasih terhadap aparaturnya yang telah membawa desanya menjadi juara umum.

“Saya ucapakan terimakasih kepada kawan- kawan pegawai baik yg bertanding bulu tangkis, voli, sepak bola dan para suporter2 yg mendukung Sukarapih menjadi Juara Umum Piala Bergilir Bupati tingkat kec Tambelang. Mohon maaf, apabila ada yg maennya bentar dan tidak di terap itu bukan semata2 kemauan kita akan tetapi untuk membuktikan bahwa kita/sukarapih bisa juara.” Ujarnya.

Ditambahkan oleh salah satu aparatur desa Sukarapih, RT Talih yang berharap semoga dengan menjadi juara ini, desa sukarapih menjadi lebih kompak dan lebih maju kedepannya.

“ini menjadi motivasi tersendiri untuk kami agar menambah motivasi untuk lebih maju dan menambah sinergitas antara aparatur desa sukarapih sendiri”.07/11/2021

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *